Jogja Tumata, Tuwuh, Ngrembaka: Gondokusuman Rayakan 270 Tahun DIY dengan Khidmat

Kemantren Gondokusuman turut serta menyelenggarakan malam tirakatan dalam rangka peringatan Hari Jadi ke-270 Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) pada Rabu, 12 Maret 2025. Bertempat di Pendopo Kemantren Gondokusuman, acara ini berlangsung khidmat dengan nuansa budaya khas Yogyakarta.

Mengusung tema "Jogja Tumata, Tuwuh, Ngrembaka", seluruh peserta mengenakan busana gagrak Yogyakarta sebagai bentuk pelestarian warisan tradisi. Acara ini dihadiri oleh Mantri Pamong Praja (MMP) Gondokusuman, para Lurah, serta jajaran Forkompimtren, LPMK, dan RKB.

Menariknya, peringatan ini juga diselenggarakan serentak di seluruh DIY melalui Zoom Meeting, memperkuat kebersamaan masyarakat. Dengan filosofi yang diusung, momen ini menjadi refleksi perjalanan panjang DIY dalam menyongsong masa depan yang lebih gemilang.