Kegiatan Jumantik di Kelurahan Klitren

Jumat (24/6) - Kegiatan Jumantik rutin yang selama ini terhenti akibat pandemi kembali dilakukan seiring dengan menurunnya kasus covid di wilayah Kemantren Gondokusuman. Selain itu, baru-baru ini telah muncul kasus kematian yang disebabkan oleh nyamuk demam berdarah di Kelurahan Klitren. Oleh karena itu, Kemantren bersama Kelurahan dan Puskesmas di wilayah Gondokusuman melaksanakan kegiatan Jumantik (Juru Pemantau Jentik) di wilayah tersebut. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada hari Jumat pukul 08.00 WIB di Balai RW 16 Kelurahan Klitren diikuti oleh Koramil, Polsek, Pendamping Jumantik RW 16, dan OPD terkait.

Sebelum kegiatan Jumantik dimulai, acara dibuka oleh Lurah Klitren dan diikuti instruksi dari pihak Puskesmas. Setelah itu para peserta akan dibagi menjadi tiga kelompok dan melakukan kegiatan Jumantik di beberapa RW dengan dipandu oleh pendamping Jumantik dari masyarakat setempat.

Hasil kegiatan Jumantik menunjukkan masih ada beberapa rumah yang terdapat jentik-jentik nyamuk. Jentik nyamuk banyak ditemukan di tempat yang tidak terduga seperti air yang ditampung di ember hingga kolam kura-kura. Akhir kegiatan tersebut ditutup dengan instruksi dari Lurah Klitren untuk lebih memberi pendampingan terhadap rumah-rumah warga yang terindikasi adanya jentik tersebut.